Resep Masak Acar Simpel Untuk Teman Masakan Ikan Goreng Maupun Masakan Lain

Resep masak acar ~ Acar adalah teman makan yang sangat sering kita jumpai. Acar hadir dalam berbagai jenis menu masakan. Acar bisa dimakan beserta lalapan seperti ikan goreng, ikan bakar, ayam goreng, ayam bakar atau bahan lalapan lain. Acar pun bisa dimakan beserta nasi goreng. Bahkan di beberapa daerah, acar biasa dimakan untuk menemani jajanan gorengan. Resep masak acar cukup mudah dan tidak sulit. Anda bisa mencoba sendiri resep masak acar untuk teman makan utama anda.

Bahan Utama Resep Masak Acar

Resep masak acar
Resep masak acar
Bahan utama yang anda butuhkan untuk membuat resep masakan acar simpel dan enak adalah sebagai berikut:

  • 1 buah mentimun, iris dadu memanjang
  • 1 buah wortel, iris dadu memanjang
  • 3 buah bawang merah, iris tipis
  • 2 buah bawang putih, iris tipis
  • 5 buah cabai rawit
  • Cuka secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Gula putih secukupnya
  • Air secukupnya

Cara Memasak Resep Masak Acar

Untuk cara memasak acar, sebenarnya ada dua cara yaitu dengan merebusnya atau langsung mencampur bahan secara langsung. Jika anda menyukai rasa yang lebih matang, anda bisa melakukan langkah di bawah ini:
  1. Masukkan sedikit air ke panci
  2. Masukkan mentimun dan wortel
  3. Masukkan bawang merah, bawang putih, dan cabai
  4. Aduk hingga tekstur wortel lebih lembut tetapi tidak terlalu matang
  5. Masukkan garam, gula dan cuka secukupnya dna pastikan rasanya asam
  6. Matikan api dan sajikan di wadah
Memakan acar selain memakan masakan ikan ataupun daging lain akan membuat menu anda seimbang. Hal ini sangat bagus untuk pencernaan. Jika anda tidak menyukai asam, anda bisa mengurangi cukanya. Cara masak acar yang cukup mudah membuat anda cukup cepat memasaknya. Jika tidak suka acar matang, anda bisa memakan acar mentah dengan mencampur semua bahan. Untuk beberapa orang, resep masak acar ini lebih praktis dan lebih enak karena teksturnya lebih teras

0 Response to "Resep Masak Acar Simpel Untuk Teman Masakan Ikan Goreng Maupun Masakan Lain"

Post a Comment

Powered By Blogger